Friday, October 21, 2011

angry birds on shoes

setelah upload foto sepatu lukis pertama saya di facebook, ternyata ada beberapa teman yang tertarik
awalnya saya menyarankan untuk mencoba membuat sendiri, karena (buat saya) proses melukis sepatu ini sangat menyenangkan
tapi akhirnya saya terima juga pesanan sepatu lukis dari sahabat saya, karena sepertinya agak repot untuk dia menyiapkan alat dan bahannya
mungkin karena foto sepatu yang saya upload bergambar angry birds, dan saat ini karakter angry birds masih banyak digemari, khususnya oleh anak-anak, jadi sahabat saya ini minta dibuatkan empat pasang sepatu lukis bergambar angry birds, dengan spesifikasi yang berbeda-beda
nah...setelah mencari ide gambar yang kira-kira cocok dengan permintaan, dimulailah proses pembuatan sepatu lukis ini
dimulai dari pencarian sepatu dengan model dan ukuran yang diminta, sampai selesai seluruh proses pelukisan
mudah-mudahan hasilnya cukup memuaskan bagi sahabat saya, khususnya anak-anaknya...



No comments:

Post a Comment